Selasa, 12 Juni 2012

7 Minuman Sehat Pengganti Air Putih

 


Air putih penting untuk kesehatan? Itu sudah pasti sobat. Dibalik bentuknya yang sederhana, penyegar dahaga yang satu ini memang memiliki khasiat yang luar biasa bagi tubuh. Tapi apa yang terjadi jika kita sedang bosan dengan air putih tapi ingin minum sesuatu yang memiliki khasiat sama baiknya dengan air putih? Selain dari air putih, ternyata kita masih punya tujuh jenis minuman sehat yang memiliki khasiat hebat seperti air putih.

Berikut ini adalah 7 minuman sehat pengganti air putih yang Teh Gazebo rekomendasikan :

·         Teh Chamomile
Teh Chamomile member efek menenangkan. Menurut sebuah penelitian di University of Pennsylvania, orang yang meneguk ekstrak chamomile setiap hari selama dua bulan setidaknya akan merasa bahwa tingkat kecemasan di dalam dirinya berkurang secara bertahap.

·         Jus Jeruk Murni
Jeruk adalah salah satu buah yang kaya akan antioksidan yang membantu melindungi jantung dengan cara memerangi peradangan yang dapat menyebabkan kerusakan pembuluh darah. Teh American Journal of Clinical Nutrition menyatakan bahwa orang yang makan makanan cepat saji dengan segelas jus jeruk memiliki lebih sedikit zat radikal perusak arteri dalam darah dibandingkan dengan mereka yang mengonsumsi burger dan kentang goring dengan air putih.

·         Jus Cranberry
Senyawa alami yang terdapat dalam kandungan jus cranberry berkhasiat mencegah penyakit gusi dengan mencegah bakteri yang dating dari mulut. Just cranberry juga menyediakan 39% dari kebutuhan harian untuk vitamin C per 8 ons. Khasiat lainnya dari jus cranberry antara lain meningkatkan tingkat kolesterol baik dan menjaga saluran kemih Anda baik.

·         Susu Coklat
Segelas susu skim coklat, selain mengandung karbohidrat yang besar dan protein, dapat membantu mengembalikan stamina setelah berolahraga. Berdasarkan penelitian di American College of Sports Medicine di Seattle, seorang atlit yang meminum segelas susu coklat setelah latihan dapat mengurangi tingkat kerusakan otot setelah empat hari latihan secara intens daripada mereka yang hanya meminum air putih atau minuman kesehatan lainnya.

·         Teh Hijau
Teh hijau atau yang sering kita kenal dengan sebutan green tea mengandung polyphenol yang melancarkan metabolism dan membakar lemak tubuh dengan sangat baik. Dengan demikian, teh hijau merupakan minuman yang sangat cocok jika Anda ingin menjaga berat badan Anda stabil. Selain itu, teh hijau juga mengandung antioksidan yang tinggi yang dapat mengurangi resiko kanker dan penyakit jantung.

minuman sehat, pengganti air putih

·         Jus Tomat
Jus Tomat dapat menurunkan resiko kanker dalam tubuh karena kaya akan vitamin dan lycopene.

·         Teh Hitam
Teh hitam mengandung flavanoid dan antioksidan yang merupakan zat antikanker. Sebuah penelitian membuktikan bahwa dengan meneguk secangkir teh hitam dapat menurunkan resiko timbulnya sel karsinoma skuamosa di dalam tubuh sebesar 30%, yang merupakan zat yang terdapat dalam kanker kulit.


Tidak ada komentar:
Write comments